Menyambut tahun baru, aku mau cerita tentang salah satu highlight-ku di tahun ini, yaitu Final Fantasy! Game sekaligus hal yang paling aku sukai. Tahun ini aku kembali bertemu FF dengan memainkan FF VII Remake, yang sampai sekarang hype-nya masih kerasa. Ada banyak hal yang membuatku menobatkan Final Fantasy sebagai game terfavorit sepanjang masa~
Aku bahagia banget ketika akhirnya tercapai juga keinginan main FF VII Remake. Setelah dua tahun gim itu rilis aku baru kesempatan main. Terlambat tapi tak apa, aku senang!
Game RPG ini sangat memorable, karena menemani masa kecilku di bangku sekolah, bahkan sampai sekarangpun aku masih ngefans.
Berkenalan dengan Final Fantasy
Sebelumnya aku mau sedikit cerita dulu awal mula aku kenal dengan FF.
Kakakku adalah role model-ku sewaktu aku masih kecil. Apapun yang kakakku lakukan, pasti aku memerhatikan dan mengikuti. Termasuk salah satunya adalah ketika kakakku bermain gim FF VIII. Akupun penasaran dan ikut memainkan gim itu. Ternyata menyenangkan!
Begitulah selanjutnya kakakku memainkan gim FF IX dan kemudian aku tahu kalau FF ini adalah gim seri. Aku semakin tertarik untuk memainkan seri yang lain.
Alasan Menyukai Gim FF
Tidak butuh waktu lama bagiku menyukai FF. Ada banyak faktor yang membuatku suka dengan gim asal Jepang ini, mulai dari jenis gimnya, alur cerita, bahkan dari sisi emosional.
Role-Playing Game (RPG)
Sudah pasti yang pertama kali ku suka adalah FF jenis gim RPG atau Role Playing Game. RPG ini membuatku seperti berada di dalam cerita. Aku bisa menentukan ke mana karakternya berjalan, bagaimana membangun skill tiap karakter, dan aku bisa bereksplorasi banyak di gim ini, namun tetap mengikuti jalan ceritanya.
Menelusuri permainan FF sejak membangun dan memahami cerita di awal hingga akhirnya harus berpisah ketika sudah menyelesaikan misi utama, bagiku seperti menempuh sebuah perjalanan.
Bagian yang paling aku suka dan sedih adalah ketika akhirnya bisa bermain hingga tamat. Ada perasaan puas sekaligus sedih karena harus berpisah dengan gim-nya 🥹
Jalan Cerita yang Menyenangkan
Setiap seri FF memiliki jalan ceritanya masing-masing. Meskipun memang arahnya nggak berbeda jauh (biasalah, tentang pahlawan yang melawan musuh), namun tiap seri punya ciri khasnya seperti karakter, lokasi permainan, genre (fokus pada romansa, lingkungan, spiritual, dll), dan hal lainnya.
Kalau boleh dibilang, bermain FF ini hampir sama ketika sedang membaca buku atau menonton film. Kita disajikan dengan jalan cerita yang membuat kita ingin meneruskannya hingga akhir.
Karakter
Di samping aku sebagai pemain punya andil membentuk karakter di gim, aku juga suka menyaksikan gimana character development itu ada di jalan ceritanya.
Tiap karakter punya kepribadiannya masing-masing. Aku paling suka tipe karakter yang galak tapi humoris seperti Barret di FF VII. Seru juga menyimak script-nya, kadang diselipkan obrolan humor yang bikin ngekek.
Selain character development dan tipe karakter, desain tiap karakter juga cakep! Ini enggak hanya tokoh utama-nya aja, tapi juga desain lawan, monster, bahkan Summons.
Combat System
Hal lain yang suka aku telusuri dalam sebuah gim adalah Combat System atau sistem pertarungannya! Hampir setiap FF memiliki Combat System yang berbeda-beda. Apalagi gim terbaru FF sekarang Combat System-nya lebih bervariasi dan menarik. Meskipun kadang memang tetap membingungkan.
Kalau jaman 8-bit, Combat System-nya hanya pick and choose. Sedangkan saat ini bisa menggerakkan karakter untuk menyerang dan menghindari serangan lawan. Enggak hanya direct battle system, kita juga bisa merancang strategi di bagian weapon, magic, ataupun menciptakan skill baru yang bagiku menantang. Pokoknya bisa mengeksplor strategi lebih seru!
Side Quest
Selain bermain menyelesaikan Main Quest, permainan FF juga menawarkan adanya Side Quest. Entah itu untuk mengumpulkan Summons, Weapons, atau hidden items lainnya.
Aku adalah tipikal pemain yang penasaran dengan semua Quests yang ada di dalam gim, termasuk FF. Bisa menyelesaikan Side Quest itu bikin hati menjadi lega karena memenuhi rasa penasaran. Selain itu, aku juga bisa mengeksplorasi banyak hal yang ada di gim hingga tentu saja mengumpulkan rewards!
Musik
Satu bagian penting yang tidak bisa aku lewatkan dari FF adalah musik dan lagu-lagunya yang enak banget didengerin! Aku sampai menjadi fans Nobuo Uematsu, komposer asal Jepang yang membuat musik di hampir seluruh gim FF.
Favoritku Melodies of Life dari FF IX & Suteki Da Ne dari FF X yang indah banget. Tentu saja tak ketinggalan musik Main Theme Final Fantasy yang entah mengapa energi musiknya bisa bikin terharu. Mungkin karena Main Theme Final Fantasy ini sering dimainkan di akhir cerita gim-nya, jadi lekat dengan memori berpisah dengan si gim. Hahaha!
Komunitas
Memang sih aku belum masuk ke komunitas khusus FF. Tapi, yang aku tahu pemain FF itu banyak! Sebagian besar bermain sejak kecil juga sama sepertiku. Jadi, entah mengapa ketika menemukan obrolan di media sosial tentang FF tuh banyak yang relate.
Bawaannya ketika ada diskusi tentang gim FF di media sosial pengin nimbrung. Kadang juga sambil mengumpulkan informasi tentang hacks atau easter eggs yang ada di dalam gim.
Memorable
Sudah pasti yang membuatku senang bermain FF adalah karena gim ini sangat memorable. Seperti yang aku ungkapkan di awal postingan ini, kalau FF adalah gim yang menemaniku sejak aku ada di bangku sekolah.
Jadi, ada hubungan emosional dengan gim FF yang bikin aku (yang sepertinya) enggak akan bisa lepas dari FF. Meskipun ada FF keluaran terbaru, tapi selalu aja ada kesan nostalgia yang membahagiakan dari gim ini.
FF yang Sudah Aku Ikuti (dan Ku Suka!)
Sejujurnya aku belum memainkan semua gim FF, terutama era pixel. Setidaknya aku sudah memainkan hampir setengah serinya. Ada beberapa yang berhasil memainkan hingga akhir, ada yang masih menggantung karena banyak alasan.
Biasanya gim yang belum tamat disebabkan oleh akunya yang terlalu muter-muter beresin Side Quest, lalu ada distraksi yang membuatku nggak meneruskan gimnya lagi. 😂
Jadi, ini gim FF yang sudah aku mainkan~
- Final Fantasy VIII
- Final Fantasy IX
- Final Fantasy X
- Final Fantasy VII
- Final Fantasy XII
- Final Fantasy XIII
- Final Fantasy I
- Final Fantasy VII Remake
- Final Fantasy XV
- Final Fantasi VII Crisis Core Reunion (on playing!)
Kalau ditanya mana yang paling favorit, aku akan menjawab FF VIII. Sebab, itu adalah gim FF pertama yang aku mainkan. Meskipun FF lain ada yang visualnya atau jalan ceritanya lebih oke, tetap nggak ada yang bisa menggantikan FF VIII karena sangat berkesan *menanti kehadiran FF VIII Remake*.
FF yang paling seru diikuti menurutku FF VII, sih. Jalan ceritanya lebih panjang dan cukup kompleks karena ada plot twist-nya. FF yang paling indah bagiku FF X. Sedangkan yang paling lucu adalah FF IX. Pokoknya masing-masing ada kesan tersendiri. 🙃
Tapi, gim FF lainnya juga seru untuk dimainkan, kok! Aku enjoy banget memainkan semuanya, sampai aku punya misi untuk memainkan semua gim FF. Hahaha!
Aku pun juga akan selalu menantikan kehadiran gim FF lainnya, entah itu gim terbaru maupun remake atau remaster, pokoknya selalu excited dan bikin aku semangat lagi menikmati hidup. 🤗
Leave a Reply